Pengertian, Fungsi serta Penjelasan Hasil Ping

ping
PING
Assalamualaikum wr.wb

   Saat menjalani aktifitas sehari-hari kebanyakan orang pasti menggunakan internet untuk browsing, download atau sekedar mencari informasi. dan saat menggunakan internet kerap kali menemui masalah misalnya koneksi terputus dsb, dan dalam mengatasi ataupun sekedar mengecek kondisi jaringan internet kita kita sering menggunakan perintah ping pada command prompt, lalu Pengertian Ping itu apa?? Perintah ping adalah perintah yang sering di gunakan untuk mengecek permasalahan koneksi pada suatu jaringan. Dengan kata lain perintah ping digunakan untuk mengetahui hubungan antar perangkat jaringan. Dan balasan yang paling sering kita dapati ketika menggunakan ping adalah pesan reply dan request time out (RTO).

   Selain kedua hal tersebut tentu kita harus memperhatikan patokan lainnya yang tidak kalah penting untuk mengetahui kondisi dan kualitas koneksi jaringan. lalu apa yang harus kita perhatikan selain 2 hal tadi, simak penjelasan mimin berikut ini ya :D , lebih jelasnya perhatikan gambar di bawah
pinging
Ping muhnashi.com
Reply
Reply artinya komputer tujuan memberikan respon terhadap pesan yang dikirim. Komputer tujuan memberikan respon terhadap komputer pengirim bahwa pesan yang dikirim sudah diterima. Dengan kata lain, komputer tujuan terhubung dan dapat di akses.

Request Time Out (RTO)
RTO berarti tidak mendapat balasan dari penerima pesan. Packet yang dikirim sebenarnya sudah sampai pada penerima, namun komputer penerima tidak memberikan balasan atau bisa dibilang "mencampakkanpesan tersebut, terasa sakit yah :'v you know lah.

Destination Unreachable  
Jaringan yang di tuju tidak bisa diakses. Biasanya jaringan target ada, namun tidak ada jalur kesana. Kemungkinan lain, server tidak membolehkan akses ke jaringan tersebut.

Nama Tujuan dan IP Tujuan
Ketika kalian melakukan ping menggunakan nama komputer, maka yang keluar pada baris awal adalah informasi nama komputer (Domain) tersebut dan IP address dari komputer tersebut. Pesan ini menjelaskan bahwa komputer tujuan telah terdaftar pada DNS server dengan nama dan ip yang tertera. Misalnya mimin melakukan ping ke “muhnashi.com” :v mimin promosi lagi nih, maka akan keluar pada baris awal kurang lebih seperti ini “Pinging muhnashi.com [216.***.**.**] with 32 bytes of data”. mimin sensor biar gak ada hacker yang ngusik :'v

Bytes
Bytes merupakan besar packet ping yang di kirim menuju komputer tujuan. Misalnya Bytes=32. Apabila kita tidak menentukan besar packet ping yang akan di kirim, maka secara otomatis komputer akan menentukan jumlahnya sebesar 32 bytes. Jika mau, kita bisa menentukan sendiri besar packet yang mau kita kirim dengan perintah : Ping (ip addres) –l ( jumlah packet ).

Time
Time adalah waktu yang dibutuhkan packet yang di kirim untuk sampai ke tujuan dan waktu yang dibutuhkan oleh penerima untuk memberikan respon bahwa packet sudah diterima. Ingat, kualitas koneksi jaringan akan semakin bagus bila nominal angkanya kecil. misal time=32ms itu sudah sangat bagus sekali.

TTL (Time to live)
TTL adalah semacam patokan waktu agar packet kiriman ping tidak terus menerus terkirim. TTL menandakan bahwa packet ping harus berakhir dalam jangka waktu tertentu. Ketika packet dikirim dari sebuah komputer TTL-nya bernilai 45 setelah melewati sebuah router nilai TTL berkurang satu dan semakin banyak router yang dilewati maka makin kecil nilai TTL-nya dan habis atau expired.

Statistics
Berisi informasi terkait waktu rata-rata yang dibutuhkan, serta jumlah packet yang sukses dan gagal dikirim.

   Itu tadi beberapa hal yang perlu di perhatikan dan ketahui saat cek kondisi jaringan dengan Ping lewat cmd, gimana? makin tau kan :D selalu update informasi di blog sederhana mimin yak jangan lupa tinggalkan komentar dan share jika menurut kalian artikel ini bagus (y) terima kasih

Wassalamualaikum.wr.wb



Postingan terkait:

2 Tanggapan untuk "Pengertian, Fungsi serta Penjelasan Hasil Ping"

  1. kalau inet lagi lemot, saya juga ngelakuin ini untuk mengetahui koneksi lancar atau ngga nya ^_^ tapi untuk istilah2nya, saya baru tau, :) thx untuk penjelasan lengkapnya om ^_^

    ReplyDelete

Rule Comments :

1. Komentar relevan (Sesuai dengan Topik).
2. Dilarang copas Artikel tanpa izin, hargai Penulis.
3. Dilarang spam.
4. Tidak boleh menaruh link, hidup ataupun mati.

Udah baca kan, Laksanakan ya sob :)